Cipta Kondisi Selama Bulan Ramadhan, Samapta Polres Sumbawa Patroli Ke Pasar Seketeng

    Cipta Kondisi Selama Bulan Ramadhan, Samapta Polres Sumbawa Patroli Ke Pasar Seketeng

    Sumbawa NTBb - Dalam rangka menjaga keamanan dan ketertiban selama Bulan Suci Ramadhan, personel Unit Patroli Samapta Polres Sumbawa melaksanakan patroli di Pasar Seketeng, Sumbawa, Selasa (11/03/25) pagi.

    Kegiatan ini bertujuan untuk memastikan situasi aman dan kondusif, serta memberikan rasa nyaman bagi masyarakat yang sedang beraktivitas di pasar tradisional tersebut.

    Dalam kegiatan patroli, personel Samapta tidak hanya melakukan pemantauan di sekitar area pasar, tetapi juga memberikan himbauan kepada para pedagang dan pengunjung pasar untuk selalu waspada terhadap barang bawaan mereka. Himbauan tersebut disampaikan untuk mengantisipasi potensi tindak kejahatan yang bisa terjadi di area pasar yang ramai.

    Kasat Samapta Polres Sumbawa, IPTU Tahir Lantu, saat dikonfirmasi menjelaskan bahwa patroli ini merupakan bagian dari upaya Polres Sumbawa untuk memastikan bahwa pasar tetap aman dan terhindar dari potensi tindak kriminalitas serta gangguan Kamtibmas lainnya selama Bulan Ramadhan.

    "Kami ingin memastikan bahwa masyarakat dapat menjalankan aktivitasnya dengan tenang, tanpa khawatir akan gangguan keamanan. Patroli ini dilakukan untuk memberikan rasa aman kepada pedagang maupun pengunjung yang datang ke pasar, " ujar IPTU Tahir Lantu.

    Kasat juga menambahkan bahwa keamanan dan kenyamanan masyarakat adalah prioritas Kepolisian, Ia ingin agar masyarakat merasa terlindungi selama mereka beraktivitas, terutama selama Bulan Ramadhan. (Adb)

    ntb
    Syafruddin Adi

    Syafruddin Adi

    Artikel Sebelumnya

    Jelang Berbuka, Sat Intelkam Polres Sumbawa...

    Artikel Berikutnya

    Wakapolres Sumbawa Hadiri Safari Ramadhan...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    PERS.CO.ID: Jaringan Media Jurnalis Independen
    Hendri Kampai: Jangan Mengaku Jurnalis Jika Tata Bahasa Anda Masih Berantakan
    Nagari TV, TVny Nagari!
    Dorong Transparansi Informasi, Divisi Humas Mabes Polri Gelar Bimtek di Polda NTB
    Jelang Hari Jadi NW ke 72, Eks Pemuda NW Berharap PBNW Lebih Profesional Mengelola Organisasi

    Ikuti Kami