Jelang Event Moto GP, Polsek Lape Rutin Gelar KRYD

    Jelang Event Moto GP, Polsek Lape Rutin Gelar KRYD

    Sumbawa NTB - Dalam rangka mendukung dan mensukseskan pelaksanaan event internasional Moto GP di Sirkuit Mandalika, jajaran Polsek Polres Sumbawa gencar menggelar Kegiatan Rutin Yang Ditingkatkan (KRYD).

    Seperti halnya yang dilaksanakan oleh Personel Polsek Lape menggelar kegiatan rutin yang ditingkatkan berupa kegiatan razia yang dengan sasaran miras, sajam, narkoba, knalpot racing serta kelengkapan kendaraan yang berlokasi di Jalan lintas Sumbawa - Bima, Kamis (17/03/22) malam.

    Kapolsek Lape Iptu Awaluddin S.AP, M.M.Inov., mengatakan kegiatan tersebut merupakan kegiatan rutin dalam rangka memelihara keamanan dan ketertiban masyarakat dengan sasaran penyakit masyarakat (Judi, miras, sajam) sekaligus sebagai upaya preemtif, Preventif dan Represif dalam mencegah kejahatan guna mendukung pelaksanaan event Moto GP.

    "Ini sebagai upaya untuk menciptakan situasi kamtibmas yang aman dan kondusif, mari kita sukseskan event internasional ini" Ucap Kapolsek.

    Tambah Kapolsek, selain menyasar penyakit masyarakat, kegiatan KRYD itu juga konsisten terhadap pendisiplinan protokol kesehatan serta mensosialisasikan pelaksanaan vaksinasi kepada masyarakat.

    "Kami selalu ingatkan masyarakat untuk taat prokes, dalam kegiatan ini kami juga amankan beberapa kendaraan yang tidak dilengkpi dengan surat-surat" pungkas Kapolsek.(Adbravo)

    Sumbawa
    Syafruddin Adi

    Syafruddin Adi

    Artikel Sebelumnya

    Personel Polsek dan Koramil Sumbawa Laksanakan...

    Artikel Berikutnya

    Polsek Sumbawa Patroli KRYD Amankan Ratusan...

    Berita terkait